Jalin Rasa Badun Sanak, Walikota Riza Qurban di Nagari Asal Kakek Buyut di Koto Tuo Agam

Kerabat Riza Falepi, Mulyadi Muis, saat menyerahkan dana qurban ke panitia di Nagari Koto Tuo, kabupaten Agam

Payakumbuh – Walikota Payakumbuh, Riza Falepi terus menunjukkan keseriusan menyambung silaturahim dengan dunsanak beliau di Nagari Koto Tuo Kecamatan IV Koto, Kabupaten Agam yang sudah lama terputus. Pasca berhasil menelusuri silsilah keluarga dari garis Kakeknya, H. Abdul Manan hingga ke Kakek Buyut,H. Burhanudin Sutan Batuah di Koto Tuo, Agam beberapa waktu lalu, terbaru, Walikota Riza kembali mempererat jaminan silaturahmi dengan berqurban di nagari asal kakek buyut beliau tersebut.

“InsyaAllah saya akan ikut berqurban di Koto Tuo sebanyak dua bagian. Pertama atas nama kakek buyut saya, H. Burhanudin Sutan Batuah dan kedua untuk kakek saya, H.  Abdul Manan. Alhamdulillah akhir pekan kemarin dana qurbannya sudah kami serahkan ke panitia disana,” terang Riza beberapa saat lalu.

“Menyambung silaturahim dengan dunsanak di Koto Tuo, Agam ini disamping perintah Agama juga merupakan pesan dari Mamak kami, Thamrin Manan sesaat sebelum beliau meninggal. Amanah itulah yang selama hampir sepuluh tahun kami terus cari dan telusuri hingga akhirnya tahun ini bisa bertemu dengan Nagari Asal Kakek Buyut kami,” ujar Riza Falepi didampingi kerabat beliau Mulyadi Muis, mantan Kepala Dinas Pariwisata Kota Payakumbuh.

Baca juga  Pesan Wapres RI Jusuf Kalla Saat melantik Muda Praja IPDN Angkatan XXIX, Otonomi Daerah Dijalankan dengan Jiwa NKRI

Dikatakan, beberapa waktu lalu,  dirinya telah melakukan pertemuan dengan keluarga beliau di Koto Tuo didampingi oleh Wali Nagari Koto Tuo Dan tokoh masyarakat setempat. Pada momentum Idul Adha ini, dirinya akan turut berqurban di Nagari Koto Tuo sebagai upaya untuk terus menjalin tali silaturahmi.

Riza bersyukur, kehadiran diri dan keluarganya asal Payakumbuh disambut dengan suka cita oleh keluarga Bako kakek beliau di Nagari Koto Tuo. Hal itu tercermin dari penerimaan yang sangat baik pada beberapa kunjungan yang beliau lakukan.

Sebelumnya, Riza telah berkunjung dan bertemu dengan dunsanak beliau di Kantor Wali Nagari Koto Tuo. Pada kesempatan itu beliau langsung disambut  Wali Nagari Koto Tuo, Effendi Dt. Pangeran, Ketua KAN Koto Tuo, Ricky Dt. Nahkodo Sati, dan sejumlah niniak mamak Koto Tuo lainnya.

Wali Nagari Koto Tuo, Effendi Dt. Pangeran dan Ketua KAN Koto Tuo, Ricky Dt. Nahkodo Sati, mengucapkan banyak-banyak terima kasih dan merasa tersanjung, karena ternyata orang nomor satu di Payakumbuh ada darah Koto Tuonya.

Baca juga  Muhammad Rudi dilantik sebagai Kepala BP Batam

“Mudah-mudahan dengan silaturahmi ini, makin mengeratkan hubungan tali darah yang ada antara Pak Wali dengan Koto Tuo,” ungkap Dt. Nahkodo Sati beberala waktu lalu.

Di Nagari Koto Tuo sendiri, payung panji Walikota Riza adalah Dt. Tumanggung Nan Kuniang pada Pasukuan Koto. Proses penelusuran silsilah oleh Walikota Riza sendiri memakai waktu yang cukup lama, sekitar sepuluh tahun.

“Alhamdulillah, setelah beberapa waktu, pertemuan dalam menjalin dan mencari dunsanak ini dapat dilakukan, semoga kedepan bisa terus terjaga,” pungkas Riza Falepi. [majalahagraria.today]