Presiden Joko Widodo tiba di Kota Palu, Sulawesi Tengah, sekira pukul 10.15 WITA, Rabu, 3 Oktober 2018. Kedatangan Presiden ke Kota Palu ini merupakan yang kedua kalinya usai bencana gempa dan tsunami yang menimpa Palu, Donggala, Sigi, dan Parigi Moutong.
Kurang lebih sebanyak 23 pasien yang ditemui dan disapa Presiden satu per satu. Dirinya mendengarkan langsung keluhan-keluhan dari para pasien sekaligus berupaya membesarkan hati mereka agar tetap sabar menghadapi cobaan ini.