Gubernur Sulteng Longki Djanggola bersama Bupati Sigi Irwan Lapata berkesempatan Untuk Sholat Dzuhur di Masjid Daeng Lando desa Jono Oge yang masjid tersebut terdampak Gempa dan mengalami kerusakan tetapi suatu keajaiban mimbar Hotbah masih berdiri tegak untuk dipergunakan ibadah Sholat.

Setelah Sholat Dzuhur Gubernur bersama Bupati Sigi dan Ibu Wakil Bupati Sigi Meninjau secara langsung Infrastruktur yang rusak jembatan dan jalan yang bergeser di jalur jalan akses Sigi – Napu  Gubernur Longki Djanggola terus Menyampaikan kepada masyarakat kita harus bersabar dan kami pemerintah akan terus bersama sama dengan masyarakat dan terus berupaya melakukan yanģ terbaik untuk masyarakat.

Gubernur Longki Djanggola menyampaikan Gempa Sunami Sulawesi Tengah sudah mempraporandakan rumah rumah masyarakat dan demikian juga sarana Infrastruktur termasuk sarana perkantoran selanjutnya Gubernur menyampaikan bahwa setelah tanggap darurat akan dilakukan perbaikan Infrastruktur.

Baca juga  Tiba di Palu, Presiden Langsung Pimpin Ratas

Selanjutnya Gubernur meninjau secara langsung Lokasi Pengungsi jono oge. Pada saat ini Gubernur menyampaikan bahwa distribusi logistik saat ini sudah terstruktur sesuai hasil rapat lengkap bersama Ka. BNPB. Gubernur, Kagasgabpad, Bupati Donggala, Walikota Palu dan Bupati Sigi bahwa distribusi logistik harus dikoordinasi Camat dan Lurah/Desa.

Gubernur meminta agar Camat dan lurah/kepala Desa dapat lebih responsif terhadap kondisi masyarakat agar tidak ada lagi masyarakat yang tidak mendapatkan bantuan.

Selanjutnya Gubernur Longki Djanggola, bersama Bupati dan Wakil Bupati melanjutkan meninjau Sidera Dolo. Gubernur terus menguatkan masyarakat agar tabah menghadapi kondisi ini “kami pemerintah akan terus bersama masyarakat untuk memulihkan kondisi ekonomi masyarakat kita harus bangkit dari keterpurukan ini”, pungkas Gubernur.