“Yang terlengkap, ya Labuan Bajo. Bukan cuma alam bawah lautnya yang indah tapi daratannya juga mempesona…”
Hobi menyelam membuat Lola Amaria mengenal cukup baik spot-spot olahraga diving di Indonesia itu.
“Yang terlengkap, ya Labuan Bajo. Bukan cuma alam bawah lautnya yang indah tapi daratannya juga mempesona,” kata sineas Lola Amaria kepada Majalah Agraria.
Tahun lalu, Lola Amaria membuat film ‘Labuan Hati’ berlatar panorama Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
“Saya beberapa kali ke Labuan Bajo dan saya suka diving di sana karena indah banget. Ketika sampai di sana saya merasa harus bikin film di sini,” ujarnya.Menurutnya, alam Labuan Bajo berbeda dengan lokasi lainnya seperti Raja Ampat, Papua.
Ada kebahagiaan terpancar di wajah cantik sutradara dan produser film itu ketika bermain di pantai menyusuri pulau-pulau di sekitarnya. “Saya merasa cinta, nggak tahu kenapa. Kalau di Raja Ampat kita nggak bisa diving, tidak tahu mau ngapain, karena di sana laut,” ujarnya.
Sementara di Labuan Bajo, dia bisa main ke pantai, melihat komodo, ataupun naik ke bukit melihat kelelawar, dan ke air terjun,” kata Lola yang di akhir April 2018 diundang sebuah lembaga Jerman untuk memutar film-filmnya di sana.
Saking cinta Lola pada wilayah tersebut, dia membuat film yang ceritanya sesuai tentang alam Labuan Bajo. [TEGUHIS]